beberapa hari ini banyak sekali kejutan-kejutan...sungguh luar biasa dan Alhamdulillah..Trimaksih Robb masih Engkau ijinkan untuk menangguk ilmu dan memahami serta memetik hikmah.
Jadikan kami semakin peka terhadap lingkungan sekitar kami.. Jadikan kami hati-hati yang selalu basah dengan mengingat asmaMu, melihat ayat-ayat kauniyahMu..
niCe.......simplY.......dinamyc.... kutitip asa pada mega.. di pucuk-pucuk hijau dedaunan.. pada butir salju yang jatuh dan melayang.. pada desau angin.. pada riak dan gelombang.. tetaplah disana... menebar kebaikan..
Senin, 30 Januari 2012
Catatan harian----refleksi
Pagi ini saat di kantor. Setelah menunaikan Sholat Dhuha dan tilawah Al-Qur'an beberapa halaman. Kunyalakan notebook dan membuka email. Perlahan kutelusuri entry pesan masuk yang ada di inbox. "Apakah ada sesuatu atau pesan yang penting?", tanyaku dalam hati. Karena seharian kemaren aktivitasku cukup padat, mulai dari pagi hingga baru bisa kembali ke kamar kecil kosku sekitar pukul 23.00 WIB. Jadi seharian kemaren aku tak melihat inbox email maupun fb.Refleks mataku terhenti pada sebuah pesan, pesan duka kabar meninggalnya seorang ustadz di Kalimantan. Aku tak begitu kenal dengan ustadz tersebut, karena beliau berdomisili di Kalimantan. Namun dari sederetan tulisan yang kubaca. Terlihat bahwa beliau seseorang yang sangat istimewa. Kata-kata kehilangan yang mendalam yang di tulisan itu dapat menggambarkan bagaimana sosok dan keseharian beliau yang sangat dicintai oleh ikhwahfillah di Kalimantan.
Rasa ingin tahuku pun menuntunku untuk mengetik tab baru dan menuliskan nama beliau di google search engine.Satu persatu ku buka dan kubaca.
Ya Robb..sungguh mengharukan..air mataku tak kuasa kubendung..mengalir deras seiring dengan kata-demi kata yang kubaca. Sungguh teladan yang luar biasa. Benar-benar seperti yang digambarkan di dalam Al-Qur'an, sesungguhnya sebagian orang ada di antara kamu yang menunggu dan memenuhi janjinya kepada Allah..
to be continoue
Langganan:
Postingan (Atom)